Senin, 11 Desember 2017

Cara Mengatasi Hidung Mampet

Cara Mengtatai Hidung Mampet

Cara Mengatasi Hidung Mampet - Hidung mampet bisa disebabkan oleh beragam kondisi kesehatan tertentu. Mulai dari alergi, pilek, flu, atau bahkan sinusitis. Kondisi seperti ini bisa sangat mengganggu, terutama di saat hendak tidur dan pernapasan terganggu. Guna mengatasinya, kamu membutuhkan beberapa cara untuk membantumu bernapas lebih lega.


Jika kamu berpikir bahwa hidung mampet terjadi karena menumpuknya lendir di dalam saluran hidungmu, maka kamu salah. Pasalnya, ternyata hidung mampet terjadi karena adanya pembuluh darah di dalam rongga hidung dan sinus yang mengalami radang. Peradangan yang terjadi dapat disebabkan oleh infeksi sinus, alergi, flu, atau pilek.

Usir Hidung Mampet dengan Obat Semprot Hidung

Siapa saja bisa mengalami hidung mampet atau tersumbat. Jika kamu mengalaminya, kamu dapat menggunakan obat antihistamin dan dekongestan oral (minum), untuk meredakan lebih cepat bisa ditambahkan dengan obat semprot khusus yang dirancang untuk hidung tersumbat.

Obat semprot hidung yang mengandung oxymetazoline dapat digunakan untuk meringankan ketidaknyamanan pada hidung yang disebabkan oleh pilek dan alergi. Obat ini juga banyak digunakan untuk meredakan hidung mampet atau tersumbat dan pembengkakan (kongesti) pada sinus.

Cara kerja obat semprot ini adalah dengan mempersempit pembuluh darah di saluran hidung, sehingga mengurangi pembengkakan dan penyumbatan pada rongga hidung. Pemakaiannya hanya boleh disemprotkan ke hidung, dan tidak untuk ditelan. Biasanya, obat semprot ini digunakan setiap 10 hingga 12 jam sesuai kebutuhan, namun tidak lebih dari dua kali semprot per harinya. Dan jangan menggunakan obat semprot ini lebih dari tiga hari, ya.

Sama halnya dengan obat lain, obat semprot hidung juga memiliki efek samping, walaupun jarang terjadi dan relatif lebih ringan dibandingkan dengan obat minum untuk hidung tersumbat. Hentikan penggunaan obat semprot hidung dan segera hubungi dokter jika Anda mengalami gejala yang memburuk, ada rasa perih atau menyengat yang hebat di hidung setelah menggunakan obat semprot hidung, nyeri dada, detak jantung cepat atau tidak beraturan, sakit kepala, dan merasa sesak napas.

Obat semprot hidung yang mengandung oxymetazoline ini tidak dianjurkan digunakan untuk anak-anak di bawah usia 6 tahun, kecuali jika direkomendasikan oleh dokter.
Selain menggunakan obat semprot hidung, ada beberapa cara ampuh untuk usir hidung mampet yang bisa kamu lakukan di rumah, di antaranya:

Berikan Tubuhmu Cukup Cairan

Di saat hidung mampet seperti ini, cairan merupakan salah satu hal yang dibutuhkan oleh tubuh. Jadi, pastikan tubuhmu mendapatkan cukup cairan. Cairan tersebut bisa berupa jus, teh, sup, atau air mineral. Cairan panas biasanya memiliki rasa yang lebih pekat dan kuat, contoh teh panas lebih terasa ciri khas tehnya. Rasa yang lebih pekat ini justru dapat merangsang aliran air liur dan lendir sehingga melegakan rongga hidung sekaligus membantu menyapu virus dan bakteri keluar dari rongga-rongga hidung.  Kamu juga bisa coba minum minuman hangat yang mengandung herbal, seperti teh herbal, guna meredakan permukaan dalam rongga hidung yang meradang dan mengurangi mampet.

Uap Untuk Pernapasan Yang Lebih Lancar

Guna mengatasi hidung mampet, kamu akan membutuhkan uap. Uap ini dapat membantu dalam menipiskan lendir di dalam hidungmu. Uap dingin atau hangat memiliki keefektifan yang sama. Uap bisa kamu dapatkan dari alat pelembap ruangan  atau melalui sebaskom air hangat. Caranya, masak air hingga mendidih, letakan di dalam baskom. Kemudian hirup uap yang keluar dari baskom dengan sedikit mendekatkan kepala Anda, dan tutup bagian belakang kepala dengan handuk kecil. Tujuannya agar uap menyebar dengan baik di sekitar hidung Anda. Pastikan untuk tidak menghirup uap yang terlalu panas. Uap yang terlalu panas bisa menambah ketidaknyamanan pada hidung.

Ubah Rutinitas Malammu

Istirahat yang cukup merupakan salah satu cara untuk meredakan penyakit penyebab hidung mampet. Tapi sayangnya, hidung mampet ini justru bisa semakin menyebalkan di saat hendak tidur. Kalau sudah begini, jangan dulu putus asa. Tetap perjuangkan tidurmu dengan menumpuk bantal sehingga kepala lebih tinggi. Cara ini dapat membantu mengeringkan rongga hidung. Jika kamu memiliki alat pengatur Kelembapan Ruangan, Kamu Bisa Menggunakannya Agar Lendir Di Dalam Hidung Menipis.

Mandi Air Hangat

Di saat hidung mampet, tidak hanya minum air hangat yang kamu butuhkan. Kamu juga bisa mengatasinya mandi dengan menggunakan air hangat. Mandi air hangat dapat menipiskan lendir di dalam hidung dan rongga sinus. Tidak hanya itu, mandi air hangat juga bisa membantu dalam mengurangi radang di dinding dalam rongga hidung dan sinus yang disebabkan oleh flu atau pilek.

Hidung mampet memang bisa sangat menyebalkan. Jangan biarkan hidung mampet terlalu lama mengganggu harimu. Segera lakukan beberapa cara yang bisa kamu lakukan sendiri di atas. Anda juga bisa mencoba menggunakan obat pereda hidung tersumbat ditambah oxymetazoline semprot hidung. Disarankan untuk menghindari beberapa hal yang bisa memperburuk kondisimu, misalnya pencetus alergi atau udara dingin.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar